Tanpa kita sadari, kualitas udara di rumah sebenarnya bisa lebih tercemar dibandingkan udara di luar. Adanya polutan seperti debu, bakteri, asap kendaraan dan asap rokok yang masuk ke paru-paru anda dapat menjadi ancaman kesehatan di masa depan. Apalagi, fenomena wabah Covid-19 juga membuat kita harus lebih waspada dengan udara yang kita hirup sehari-hari. Solusinya adalah menggunakan air purifier di rumah anda. Bahkan, studi dari departemen EPA USA juga membuktikan bahwa air purifier dapat mengurangi virus secara efektif di ruangan tertutup. Di series Best of Home kali ini, kami merekomendasikan 10 Air Purifier Terbaik di Indonesia sesuai kebutuhan dan isi kantong anda. Baca juga ulasan water purifier dan water heater terbaik!
Artikel ini terakhir diperbarui pada 20 April 2023
10 Air Purifier Terbaik di Indonesia 2023
1. Dyson Pure Cool ™ Air Purifier Tower Fan TP00

Air purifier premium terbaik
Dyson, brand asal Inggris ini telah lama menjadi pilihan utama di industri air purifier berkat produknya yang dikenal sangat efektif dan tidak berisik. Jika Anda punya budget ekstra, Dyson TP00 ini cocok untuk iklim Indonesia. Karena selain menyaring udara kotor, Dyson TP00 ini juga hadir dengan fitur kipas angin yang membuat udara di rumah terasa lebih sejuk. Layaknya kipas, ia juga dapat berputar untuk mensirkulasikan udara sehat yang telah disaring ke seluruh sudut ruangan.
Filter 360° Glass HEPA yang mampu menyaring partikel sekecil 0,1 mikron
Dalam segi filtrasi, Dyson TP00 ini menggunakan 360° Glass HEPA filter yang mampu menangkap 99,95% partikel kecil hingga seukuran 0,1 mikron, termasuk debu, bakteri, bulu hewan dan polutan lainnya. Dibandingkan air purifier biasa, Dyson TP00 sangat efektif untuk membuat udara di rumah menjadi lebih bersih dan segar, terutama jika Anda memiliki anggota keluarga yang memiliki alergi debu.
Satu hal yang kami sayangkan dari Dyson TP00 ini adalah ia tidak terhubung ke aplikasi Dyson Pure Cool™ App; Anda perlu memilih model TP09 yang lebih mahal untuk itu. Namun, air purifier ini cukup tenang dan tidak berisik, dan bahkan memiliki Night Mode yang telah lolos Quiet Mark accreditation agar Anda tetap bisa tidur tanpa terganggu dengan udara bersih. Dyson TP00 ini dilengkapi dengan remote control dan garansi 2 tahun.
Keunggulan:
- Kualitas premium
- 360° Glass HEPA filter untuk efektifitas maksimal
- Mode Malam untuk tidak berisik
- Remote control
- Garansi 2 tahun
2. Samsung Air Purifier AX60R

Untuk jangkauan filtrasi yang lebih luas
Air Purifier terbaik selanjutnya adalah Samsung AX60R. Didesain dengan bentuk slim dan elegan, Samsung AX60R bisa ditaruh segala sudut dan tetap membuat rumah terlihat rapi. Dilengkapi dengan sistem multi filtrasi, proses penyaringan dimulai dengan filter debu untuk partikel yang lebih besar, lalu dengan filter Karbon Aktif untuk menyerap gas berbahaya, dan HEPA Filter untuk Mengurangi 99.97% partikel mikroskopik. Selanjutnya, fungsi Power Fan akan mengantarkan udara yang sudah disaring ke segala sudut rumah dengan fitur 3 Way Air Flow.
Indikasi kualitas udara real-time
Fitur unggulan lainnya dari Samsung AX60R adalah panel indikasi warna pada yang memberitahu kualitas udara rumah anda secara real-time. Instal SmartThings App di smartphone anda untuk dapat mengecek kualitas dan mengontrol air purifier ini dimana saja, bahkan ketika anda sedang menuju perjalanan pulang ke rumah.
Mode Auto dan Mode Sleep
Ingin lebih hemat energi? Nyalakan Mode Auto sehingga perangkat memilih level operasional secara otomatis berdasarkan level polusi di rumah. Ada juga Mode Sleep yang bisa dipilih ketika anda hendak tidur agar perangkat beroperasi lebih dengan suara yang lebih halus. Untuk air purifier dari Samsung dengan ukuran lebih kecil, cek Samsung Air Purifier AX40R3030WM.
Keunggulan:
- Memfiltrasi udara lebih luas
- Multi filtrasi membersihkan segala jenis polutan hingga yang terkecil
- Fitur indikasi kualitas udara real-time
- Terintegrasi dengan SmartThings App
- Mode Auto dan Mode Sleep
3. Philips AC1715/20

Pemakaian simpel tanpa ribet
Keunggulan utama air purifier premium dari Philips ini adalah penggunaannya yang tanpa ribet karena ia hanya menggunakan 1 tombol tanpa pengaturan yang ribet. Dengan menekan tombol ON/OFF tersebut, ia akan secara otomatis membersihkan udara dengan cepat dan efektif dengan laju penyaluran udara bersih (CADR) sebesar 300 m³/jam. Sehingga, ia dapat membersihkan udara untuk ruangan 20m² dalam waktu kurang dari 10 menit.
Kombinasi filter HEPA, karbon dan teknologi VitaShield
Philips AC1715/20 ini dilengkapi dengan kombinasi filter HEPA dan karbon aktif. Maka, ia tidak hanya membersihkan udara dari bakteri dan debu, tetapi juga dapat menghilangkan asap, bau masakan, polusi rokok dan gas berbahaya lainnya. Sementara, teknologi VitaShield menangkap partikel-partikel virus kecil, dan bahkan dapat mematikan virus Corona terkecil yang diketahui.
Hemat energi dengan daya hanya 27W
Meski tidak semahal Dyson TP00, Philips AC1715/20 terkoneksi ke aplikasi Air+ yang memungkinkan Anda untuk memonitor kualitas udara di rumah Anda secara real time. Aplikasi ini juga dilengkapi fitur kontrol suara Alexa dan Google Home, serta dapat memberikan peringatan saat filter perlu diganti (biasanya sekitar 12 bulan). Tambahan, Philips AC1715/20 ini termasuk air purifier terbaik yang hemat energi dengan pemakaian daya hanya 27W.
Keunggulan:
- Harga worth it untuk air purifier premium
- Mudah digunakan
- Filter HEPA & karbon aktif
- Teknologi VitaShield
- Terkoneksi dengan aplikasi Air+
- Hemat energi
4. Xiaomi Official Smart Air Purifier 4 Lite

Desain modern minimalis
Xiaomi selalu sukses membuat perangkat rumah dengan tampilan modern minimalis, dan model Smart Air Purifier 4 Lite ini pun tidak mengecewakan. Hadir dengan footprint minimalis dengan permukaan kaki tidak lebih lebar dari kertas A4 dan finishing putih bersih dengan dot-dot hitam, air purifier ini cocok untuk smart home Anda. Apalagi, bodi-nya yang terbuat dari bahan ABS juga membuatnya lebih kuat dan awet.
Cocok untuk keluarga dengan hewan peliharaan
Namun Xiaomi 4 Lite ini tidak hanya soal desain. Ia menggunakan sistem filtrasi khusus yang dapat menyaring debu, serbuk sari dan menghilangkan bau, serta mampu menghasilkan 6000L udara bersih per menit untuk ukuran ruangan hingga 43m². Bahkan, ia juga dapat secara efektif mengurangi virus H1N1 dari udara. Disertifikasi oleh TÜV Rheinland Allergy Care Certification, ia juga cocok untuk keluarga yang memelihara kucing dan anjing.
Suara tidak berisik
Yang juga kami sukai dari perangkat Xiaomi ini adalah suaranya yang tidak berisik; hanya sekitar 33,4dB atau seperti suara bisikan. Dilengkapi remote control, kamu dapat mengatur Mode Otomatis, Mode Malam, Child Lock, Google Assistant dan Alexa dari jarak jauh.
Keunggulan:
- Tampilan modern minimalis dan hemat tempat
- Cocok untuk penderita alergi dan hewan peliharaan
- Area jangkauan efektif hingga 43m²
- Tidak bising
- Remote control
- Pengingat pengganti filter LED
5. Polytron Air Purifier 5

Pilihan terbaik di bawah Rp. 1 jutaan
Sedang cari air purifier terbaik untuk budget di bawah Rp. 1 jutaan? Polytron Air Purifier 5 ini patut Anda pertimbangkan. Air purifier yang dibuat oleh brand asli Kudus, Jawa Tengah ini dilengkapi dengan 5-step purification system termasuk Medical Grade True HEPA Filter H13, Activated Carbon, UVC Lamp dan Negative Ion Generator untuk kebersihan udara secara menyeluruh. Selain itu, kamu juga dapat menambahkan minyak aromatherapy untuk membuat ruangan menjadi lebih wangi.
USB-powered dan mudah dibawa bepergian
Polytron Air Purifier 5 memiliki bodi yang cukup kompak, sehingga mudah dipindahkan, dibawa, maupun ditaruh diatas meja. Desainnya yang minimalis dan warna hitam yang elegan juga membuat tampilannya lebih keren.
Karena ia dapat beroperasi dengan USB, kamu dapat menggunakan powerbank untuk masa hidup hingga 22 jam (untuk power bank 20,000mAH). Uniknya lagi, terdapat lampu LED di bagian atas perangkat yang mengindikasikan kualitas udara di ruangan kamu.
Keunggulan:
- Desain minimalis dan warna hitam yang elegan
- Mudah dibawa bepergian
- USB-powered
- 5-step purification system
- Aromatherapy support
- Sensor kualitas udara LED
6. Sharp FP-JM40Y-B Air Purifier Mosquito Catcher

Dengan fungsi perangkap nyamuk
Sekali mendayung dua pulau terlewati adalah kalimat yang tepat untuk air purifier Sharp FP-JM40Y-B. Tak hanya berfungsi sebagai air purifier, perangkat ini juga dilengkapi dengan fitur spesial perangkap nyamuk. Desain perangkap nyamuk sengaja dibuat agar memancing dan menyedot nyamuk masuk ke wadah berlapis lem, sehingga nyamuk akan terperangkap secara otomatis.
Membasmi polutan dengan ion plasmacluster
Soal membersihkan udara, Sharp FP-JM40Y-B tidak hanya dilengkapi dengan HEPA filter, tetapi juga menggunakan ion plasmacluster untuk menyerang partikel aktif di udara, sehingga virus dan bakteri akan mati dengan sendirinya. Kualitas Sharp FP-JM40Y-B sudah terbukti dengan rating 4.9 dari 60 review di Shopee dan dilengkapi jaminan garansi 1 tahun.
Keunggulan:
- Air purifier dengan fungsi perangkap nyamuk
- HEPA filter dan sistem ion plasmacluster
- Garansi 1 tahun
7. Drew Pure 1

Desain ramping untuk ruangan personal
Air purifier buatan Indonesia, Drew Pure 1 hadir dengan desain ramping, pilihan ideal untuk kamar pribadi dan ruangan kerja. Katakan selamat tinggal pada bau dan udara tidak segar di ruangan anda. Drew Pure 1 dilengkapi dengan HEPA filter 13 dan filter karbon untuk menyaring partikel polutan beserta bau tidak sedap. Bedanya dengan perangkat lain, Drew Pure 1 memiliki fitur UV Light Sterilizer untuk memastikan semua bakteri dan virus mati setelah melalui filter.
Hemat energi
Menggunakan air purifier tidak mesti boros energi. Drew Pure 1 beroperasi hanya menggunakan daya 45W. Selain itu, fungsi timer juga berguna untuk efektifitas pemakaian.
Keunggulan:
- Desain ramping ideal untuk ruangan personal
- 3 filter berbeda: HEPA filter, filter karbon, dan UV light sterilizer
- Hemat energi dengan daya hanya 45W
- Fungsi timer
8. Notale Smart Air Purifier

Air purifier cerdas dengan harga terjangkau
Selain Xiaomi, Notale Smart Air Puriifer juga merupakan pilihan yang bagus untuk air purifier cerdas dengan harga terjangkau. Nikmati udara bersih di rumah dengan 3 sistem filtrasi yang efektif membersihkan udara dari bau, debu, virus, dan bakteri. Dengan jangkauan efektifitas hingga 50m2, perangkat ini juga bisa digunakan untuk rumah berukuran sedang hingga besar. Integrasikan dengan TUYA Smart untuk menggunakan kontrol suara atau Smart Life Application.
Keunggulan:
- Air purifier cerdas dengan harga terjangkau
- 3 sistem filtrasi
- Integrasi dengan mobile app dan TUYA Smart
9. Onix Air Purifier Lite Touch

Pilihan hemat budget
Rekomendasi air purifier terbaik untuk harga terjangkau selanjutnya adalah Onix Lite Touch. Meski harganya cukup murah, ia tetap memiliki True HEPA Filter yang dapat mengeliminasi partikel halus berukuran 0,3 mikron, termasuk PM2.5 yang berupa asap, debu, bulu hewan, jamur dan bakteri. Dengan konsumsi daya hanya 40W, ia sudah cukup untuk area jangkauan hingga 35m².
Masa hidup filter hingga 3000 jam!
Hadir dengan panel touch screen, Onix Lite Touch memberikan 3 mode kecepatan yang bisa diatur. Filternya juga memiliki ketahanan tinggi, yaitu hingga 3000 jam atau sekitar 375 hari jika digunakan 8 jam setiap harinya (setelah itu Anda perlu mengganti filternya). Sayangnya, Onix Lite Touch ini cukup berat (7kg) dan hanya cocok untuk penggunaan di rumah.
Keunggulan:
- Dilengkapi True HEPA filter
- Jangkauan area 35m2
- Konsumsi daya 40 Watt
- Panel touch screen
- 3 mode kecepatan yang bisa diatur
- Filter hingga 3000 jam
10. WINIX Zero Air Purifier

Dengan teknologi Plasmawave
WINIX Zero ini bukan sekedar air purifier biasa. Selain dilengkapi dengan pre-filter, karbon AOC dan True HEPA13, ia dibekali oleh teknologi Plasmawave Air Cleaning yang bekerja dengan mengeluarkan ion positif dan negatif ke udara untuk ‘menonaktifkan’ virus, bakteri dan partikel-partikel polusi lainnya. Jadi, selain polutan-polutan tersebut disaring, ia juga dapat mati di udara dan jatuh ke lantai sehingga tidak berbahaya bagi penghuni rumah.
Suara tidak bising dan fitur Sleep Mode
Kelebihan lain dari WINIX Zero ini adalah suaranya yang rendah antara 27.8 hingga 54,8 dB. Selain menawarkan kapasitas ruangan maksimal hingga 99m², ada juga fitur Smart Sensor untuk mengatur kecepatan angin secara otomatis dan Sleep Mode untuk mematikan lampu LED dan kecepatan angin rendah yang tidak berisik. Sebagai jaminan kualitasnya, WINIX Zero dibekali dengan garansi 2 tahun.
Keunggulan:
- Teknologi plasmawave
- Suara lebih rendah
- Smart Sensor dan Sleep Mode
- Garansi 2 Tahun
FAQ
Apa brand air purifier terbaik di Indonesia?
Diakui oleh para reviewer ternama sebagai salah satu air purifier terbaik 2021, Dyson adalah brand air purifier terbaik di Indonesia.
Dimana saya berbelanja air purifier terbaik di Indonesia?
Kita terbiasa membeli perlengkapan rumah tangga di toko secara langsung, padahal harga air purifier terbaik di toko online jauh lebih murah dibandingkan toko offline. Dari semua marketplace online di Indonesia, Shopee adalah rekomendasi kami untuk membeli alat elektronik rumah tangga. Selain harga yang lebih murah, pilihan di Shopee juga jauh lebih banyak!
Semoga rekomendasi 10 Air Purifier Terbaik di Indonesia ini dapat membantu kamu untuk menemukan pilihan air purifier terbaik yang tepat sesuai kebutuhanmu. Baca juga rekomendasi produk rumah tangga lainnya di webite kami. Jika kamu menganggap tulisan ini berguna, silahkan bagikan terhadap teman dan kerabat kamu ya. Tunggu rekomendasi-rekomendasi lainnya!
This post was brought to you by The Wedding Vow.
Disclosure: All opinions remain the writer’s own. There may be paid or sponsored mentions in the above article, but we believe in honesty of relationship, opinion, and identity. We will only recommend services that we have tried and tested ourselves or have done extensive research and find them to be useful recommendations. For more information, kindly refer to our copyright & disclosure policy.
To get featured on The Wedding Vow, email advertise@theweddingvowsg.com for advertising, editorial@theweddingvowsg.com for media content.